Kamis, 19 Januari 2017

Kembali Ke Sekolah, 50 Tahun Kemudian

Oleh : Bambang Haryanto
Klas 1b2a3b Angkatan 1969

19 Januari 1967
19 Januari 2017


Hari ini Kamis, 19/1/2017, adalah tepat 50 tahun hari pertama saya dan teman seangkatan A69 masuk sekolah di SMPN 1 Wonogiri. Saya bernostalgia dengan mengunjungi sekolah kita itu. 

Menyenangkan. Antara lain saya diajari oleh adik-adik klas 9B alias 3B dalam membuat simbol "B" dengan jari saat foto bareng,  ngobrol dengan  Kepsek Pak Gino,  juga dengan  mBak Nur dan mBak Fitri di perpustakaan sekolah. 

Saya berbagi buku-buku dan poster DDC karya saya. Karya kenangan itu kini tersimpan di perpustakaan. Saya sertakan poster berupa foto berita Suara Merdeka 13/12/2016 tentang reuni kita yang lalu,  hasil reportase mas Bambang Pur. 

Juga jam tangan dari mas Gunadi yang beliau berikan kepada saya, tahun 2013. Di kemasannya saya sertakan alamat Internet, http://goo.gl/NdFKA, untuk menuju tulisan kenangan dan biodata Mas Gunadi. 

Ninggalin sedikit jejak. 
Semoga bermanfaat.

Salam B : The Best ! Sungguh suatu kebetulan yang menyenangkan. Saat keluar dari perpustakaan, saya menemui adik-adik pelajar yang sedang ngerumpi di depan klas 9 B. Kalau di era saya, ruang ini adalah untuk kelas 3D.  Adik-adik ternyata murid 9B/3B dan bersedia berfoto bersama saya. Saya malah diajari untuk membuat sign, simbol jari menunjukkan huruf "B".

Bersama Bapak Kepala Sekolah. Untuk kenangan, saya menyerahkan masing-masing dua eksemplar dua buku humor politik karya saya, yaitu Komedikus Erektus : Dagelan Republik Kacau Balau (Imania, 2010) dan Komedikus Erektus : Dagelan Republik Semangkin Kacau Balau (Imania, 2012). Kedua buku ini telah dikoleksi oleh Library of Congress di Amerika Serikat, Perpustakaan Nasional Australia dan Perpustakaan Universitas Ohio di AS. Di bagian sampul  buku-buku ini saya sertakan reuni saya di tahun 2013 dengan teman sekelas yang kemudian menjadi jenderal, Gunadi MDA.
Saya juga menyerahkan buku biografi tokoh pertambangan, berjudul Soetaryo Sigit : Membangun Pertambangan Untuk Kemakmuran Indonesia (KPG, 2016). Buku ini ditulis berdua, yaitu Ratih Poeradisastra dan saya. Kami berdua alumni Universitas Indonesia, walau berbeda jurusan dan fakultas.

Jam dari Jenderal. Dalam reuni tahun 2013 saya memperoleh hadiah dari teman sekelas saya di 1b dan 3b, yaitu Gunadi MDA. Hadiah itu berupa jam dan saya serahkan untuk memorabilia di sekolah kita. Untuk mengenal lebih mendalam mengenai putra asal Girimarto yang membanggakan sekolah dan kota kita, silakan mengklik disini
Poster Dewey Decimal Classification. Agar sukses, kita dituntut untuk selalu belajar. Seumur hidup. Wahana tersebut sudah ada dan gratis, adalah perpustakaan. Kebetulan saya pernah berkuliah di Jurusan Ilmu Perpustakaan Fakultas Sastra (kini FIB) Universitas Indonesia. Saya telah membuat poster DDC, yang mampu memberi panduan untuk mengenali penggolongan buku-buku di perpustakaan. Poster itu saya serahkan ke perpustakaan sekolah kita. Moga bermanfaat.

Jumpa Sejawat Pustakawan. Setelah berbincang dengan Pak Gino, diantar oleh Mas Ambri, saya sempat main ke perpustakaan SMP Negeri 1 Wonogiri. Jaman saya dulu, belum ada fasilitas perpustakaan sebagus ini. Saya ngobrol sama Bu Nur dan Bu Fitri. Jadikan beliau sahabatmu untuk sukses menuntut ilmu.

Meninggalkan Jejak. Suatu kebanggaan dan kegembiraan saya bisa mengunjungi sekolah saya ini, setelah 50 tahun berlalu. Untuk merenda tanda terima kasih dan tanca cinta kepada alma mater, saya menyerahkan buku-buku karya saya. Semoga bisa menjadi inspirasi.

Gara-gara Menyontek. Di lembar sampul dari buku Soetaryo Sigit : Membangun Pertambangan  Untuk Kemakmuran Indonesia (KPG, 2016) saya sertakan informasi : foto rapor saya yang ada nilai merah, empat, untuk mata pelajaran Administrasi. Saya mendapat nilai jelek, karena menyontek. Justru gara-gara hal itulah saya saat ini bisa menjadi penulis. Apa  rahasianya ? Silakan baca halaman yang kanan. Silakan meniru, bila ingin ikut maju.

Sukses Untuk Kita Semua. Jangan berhenti untuk terus belajar. Imbauan itu saya tuliskan di bagian kanan atas dari poster DDC yang kini terpasang di perpustakaan sekolah.

Tambahan info :

Saya pernah memperoleh kehormatan untuk tampil sebagai bintang tamu di acara Kick Andy MetroTV, 22 Juni 2012. Berbagi gagasan untuk memajukan dunia suporter sepakbola Indonesia. Saya tampil bersama adik saya, juga alumnus SMP Negeri 1 Wonogiri, Mayor Haristanto. Silakan menikmati videonya di :


Video pertama (5/6)
https://youtu.be/slCBHIji0C8

Video kedua (6/6)
https://youtu.be/XA6TZEI5H58

Wonogiri, 19/1-27/1/2017.

Senin, 25 Maret 2013

Kita Enam Sembilan, Angkatan Kebanggaan !

Oleh : Bambang Haryanto 
Klas 1b2a3b 


"The best antiques to collect are old friends."
- Unknown

 "Friendship... is not something you learn in school.
But if you haven't learned the meaning of friendship,
you really haven't learned anything."
- Muhammad Ali

 "Every parting is a form of death,
 as every reunion is a type of heaven."
- Tryon Edwards

"You are only young once
but you can stay immature indefinitely."
- Unknown


"Work hard to bridge the gaps in geography and lifestyle,
because the older you get, the more you need the people 

who knew you when you were young."
- Unknown

Bambang Haryanto photo BambangHaryanto_575_zpsee435ac6.jpg
Bambang Haryanto 1b2a3b

Bambang Purnomo photo BambangPurnomo_575_zpsebdd45ba.jpg
Bambang Purnomo Untung Sabdodadi 1c2a3c

 Darmojo photo Darmojo_576_zps16d58a4f.jpg
Darmojo 1a

 Endang Sri Utami photo EndangSriutami_576_zpsa8fd9b84.jpg

 Gunadi photo Gunadi_575_zps9c094862.jpg

Jeanne JSB photo JeanneJSB_576_zps1e2da2c2.jpg

Kustati Sri Hariti photo Kustati_576_zpsc85647e2.jpg

 Mastuti photo Mastuti_576_zps73e48afb.jpg

Muhammad Hasyim photo MuhHasyim_575_zpsf9f8a6ef.jpg

Niniek Endang Wuryani photo NiniekEndangWuryani_Br_575_zpsa78103d5.jpg

Rosyid Wibowo photo RosyidWibowo_576_zps271a756b.jpg
Sri Djarwaningsih photo SriDjarwaningsih_575_zps548b8bf8.jpg

 Sri "Ipung" Purwanti photo SriPurwanti_575_zps0ca910e4.jpg

Sri Ruwanti photo SriRuwanti_575_zps8d3d7fc0.jpg
Sri Sutantini photo SriSutantini_576_zps67baa183.jpg

Sri Wahyuni photo SriWahyuni_575_zps488dedfc.jpg


Sunarto photo Sunarto_576_zps0189982f.jpg

 Sutarmi photo Sutarmi_575_zps45710a68.jpg

  photo Widodo_575_zpsf5bc5055.jpg  


Catatan : Urutan foto berdasarkan abjad. Bagi rekan-rekan yang belum masuk, diharapkan mengirimkan foto bersama syal yang sudah Anda ambil saat acara. Bagi rekan-rekan yang belum memiliki syal, silakan kontak Bambang Haryanto.

Kredit foto : Bambang Haryanto.

Rabu, 13 Maret 2013

Mereka, Teman-Teman Kita, Yang Tidak Terlupakan

Oleh : Bambang Haryanto 
Klas 1b2a3b


 photo A69-130310-DoaIrMuhHasyim_561_zpsf0232847.jpg

Tetap hadir di tengah kita. Di tengah suasana bergembira dalam bereuni, karena bisa bertemu dengan teman-teman lama, tetap saja ada sesuatu yang terasa hilang. Teman-teman kita ada yang tidak kita temui. 

Dalam momen yang membuat air mata kita mudah merebak, karena dibekuk rasa haru dan rasa kehilangan, Sri Djarwaningsih (1a2c3b) telah membawa kita untuk berkontemplasi. 

Kita mengenang dan tidak melupakan mereka-mereka, teman-teman kita,  yang tidak bisa hadir dalam momen membahagiakan ini. Teks selengkapnya sebagai berikut :


"Pertemuan kembali antar teman lama merupakan kebahagiaan. Tetapi karena sesuatu hal, tidak sedikit teman-teman lama kita yang tidak bisa hadir disini.


Sri Djarwaningsih
Mereka tidak akan kita lupakan. 
Termasuk teman-teman yang telah dipanggil Illahi. 
Mereka tetap menjadi bagian diri kita terukir abadi dalam kenangan kita.

Teman-teman marilah sejenak kita mengingat mereka. 
Akan saya sebutkan satu-persatu dari data yang kami miliki sampai saat ini.


Aria Nugroho
Budi "Budiman" Joko Waluyo
Dwi Anna Warpindyastuti
Esti Kuswandani
Jiyono
Sardianti
Siti Kusnijatun Hidajati
Sri Ningasih
Sri Wahyono
Sri Winarti
Sudarto
Sukarsih
Sumarno
Suparjadi
Sutarno
Tan Sing Kiat/Eko Hartanto
Toemidjem
Warsito
Yetty Yacomina Setyawati
Yunaningsih Setyawati

Ketika kita tidak mampu menjabat tangan 
atau memeluk mereka, kita masih mampu 
merengkuh mereka dengan doa. 
Mari kita berdoa."

Doa kemudian dibacakan oleh rekan Muhammad Hasyim (1a2b3b), didampingi oleh Joko Sunaryo (1d2b3d) dan Widodo Setyobudhy (1e2b3e).



Wonogiri, 14 Maret 2013

Selasa, 12 Maret 2013

Jenderal Gunadi, Belajar Sepanjang Hayat

Oleh : Bambang Purnomo
Klas 1c2a3c




WONOGIRI, suaramerdeka.com - Laksamana Madya (Purn) TNI-AL, Gunadi MDA, tampil menjadi bintang dalam reuni mini lulusan SMP 1 Wonogiri angkatan 1969. Jenderal berbintang tiga, putra asli Desa Selorejo, Kecamatan Girimarto, Kabupaten Wonogiri ini, menekankan perlunya belajar sepanjang hayat.

Kepada semua rekan alumni seangkatannya yang hadir dalam reuni di Pondok Dahar Tidar Raos Jl Kartini 61, Kedungringin, Wonogiri, diberi hadiah masing-masing dua buku secara cuma-cuma. 

Kedua buku yang dijadikan kenang-kenangan temu kangen tersebut, merupakan karya Bambang Haryanto, yang dulu pernah duduk sekelas dengan Jenderal Gunadi, saat di bangku Kelas 1 B dan 3 B SMP 1 Wonogiri.

Kedua buku karya Bambang Haryanto, itu berjudul Komedikus Erektus : Dagelan Republik Kacau Balau  (2010) dan Komedikus Erektus: Dagelan Republik Semangkin Kacau Balau (2012). 


 photo Tjipto_DSC_0116_567_zps6a19eaa8.jpg

Kedua buku ini, telah 'go international' dan dikoleksi perpustakaan terbesar di dunia. Yakni Library of Congress di Amerika Serikat, National Library of Australia, dan perpustakaan Vernon R Alden Library di Universitas Ohio Amerika Serikat.

''Semoga karyanya ini mengilhami kita semua, agar kita juga tergerak menulis buku. Syukur-syukur, tulisan kita mampu menginspirasi adik-adik kita dalam meraih cita-citanya,'' tandas Gunadi yang mantan Irjen Kementerian Keamanan dan Pertahanan RI ini.

Kata Gunadi, semangat belajar dan semangat untuk memberikan keteladanan, tidak boleh surut. Saya, tambah Gunadi, telah ikut melakukan langkah kecil untuk mendorong proses belajar seumur hidup bagi warga Wonogiri, dengan membangun Taman Bacaan Masyarakat (TBM) ''Siswotrepsilo'' di kampung kelahirannya, Desa Selorejo, Kecamatan Girimarto, Wonogiri.

Kepada Bambang Haryanto, diberikan pujian sebagai teman SMP yang melangkah maju, yang tidak hanya suka membaca, tapi juga cerdas dalam menulis. Juga piawai dalam berkiprah di jaringan internet, dengan menjembatani melalui situs blog di internet, dengan alamat: http://wng69.blogspot.com.

Kepada rekan-rekannya yang menjadi kepala sekolah dan guru, diberikan banner (spanduk mini) dilengkapi foto Gunadi berpakaian dinas jenderal, yang dilengkapi tulisan pesan tentang dorongan semangat, agar para pelajar bercita-cita setinggi langit, untuk meraih sukses kehidupan. 

Dorongan semangat senada, juga disampaikan kepada rekan-rekannya yang berwiraswasta dan membuka bisnis, agar senantiasa lancar dan berkembang.

(Bambang Purnomo / CN19 / JBSM ).

Senin, 11 Maret 2013

Tetap Bergairah Walau 44 Tahun Berpisah

Oleh : Bambang Haryanto
Klas 1b2a3b



 photo Foto_Tjipto_130311_576_zps18300227.jpg  

We Are Young. Lupakan dulu masalah kolesterol, kadar asam urat tinggi atau naik-turunnya tekanan darah. Itu memang takdir bagi insan berusia mendekati 60-an. Tetapi momen bisa ketemu lagi dengan teman-teman lama, kita serasa menjadi muda kembali. "Bayangkan hal itu. Tidak bisa dinilai dengan apa pun," kata Gunadi, murid 1b2d3b, Laksamana Madya (Purn) TNI-AL, yang ngelengke, sengaja menyempatkan diri untuk terbang dari Jakarta guna mudik ke kota Wonogiri.

Dengan bertemu lagi kita mereguk kebersamaan. Kegembiraan. Sarana untuk berefleksi. Dan tentu saja menikmati gairah hidup, mengais bara api cinta lama yang tak kunjung padam, sekaligus meneguhkan diri betapa kita masih mampu memberikan manfaat bagi sesama. Setiap reuni selalu mengukirkan semangat tersebut. Kita memang menjadi muda kembali !

Keterangan gambar : (Duduk, ki-ka) : Endang Sri Utami, Mastuti, Sri Murtanti, lupa, Sri Wahyuni, Purwatiningsih dan Kustati Srihariti.

(Berdiri, baris pertama) : Sri Sudarini, Sri Sutantini, Jeanne, Sri Djarwaningsih, lupa, Surini, Sugeng Sudewo, Sutarmi, Niniek Endang Wuryani, Sri Hadi "Gembong" Pramono,Sri Ruwanti, lupa, lupa dan Umi Lestari.

(Berdiri,baris kedua) : Widodo "Dodik" Setyobudhy (kelihatan syalnya), Bambang Haryanto, Gunadi, Sugiyatno,Sri "Ipung" Purwanti,Sunarto, Tjipto Katpardiatmo,Sri Hargiyanto (mengacungkan tangan), Pranoto, Rosyid Wibowo, Isro' Michrodi, Darmojo, Muhammad Hasyim, tidak dikenali (hanya kelihatan sedikit).

Wonogiri, 12 Maret 2013

Warisan Angkatan 1969 Untuk Masa Depan

Oleh : Gunadi MDA
Laksamana Madya (Purn) TNI-AL
Klas 1b 2d 3b Angkatan 1969
SMP Negeri 1 Wonogiri 


Self-education is, I firmly believe, 
the only kind of education there is. 
Isaac Asimov (1920-1992).

Isaac Asimov benar. Ketika perkembangan iptek dunia sangat pesat dan bahkan radikal, setiap insan memang dituntut untuk terus belajar. Seumur hidup.

Tanpa belajar dirinya mudah menjadi daluwarsa, tersingkir dari peluang mengembangkan karier dan bahkan terancam degradasi kualitas hidupnya. Sayangnya, seperti yang saya amati, pola pikir masyarakat kita masih teramat praktis.

Masih berlangsung mindset kepraktisan di masyarakat kita, dimana anak disekolahkan untuk lulus dan mendapatkan pekerjaan. Setelah bekerja sudah tidak ada keinginan mengembangkan diri melalui budaya membaca. Minimnya minat baca itu lantaran kesadaran akan pendidikan dan pembelajaran sepanjang hayat kurang. 
 photo DSC06537_buku_566_zps2856a3c2.jpg
Saya ikut melakukan langkah kecil guna mendorong proses belajar seumur hidup itu bagi warga Wonogiri tercinta. Dengan membangun Taman Bacaan Masyarakat Siswotrepsilo, di desa Selorejo, Kecamatan Girimarto. 

Saya sungguh bergembira, ternyata ada teman SMP kita yang melangkah lebih maju. Tidak hanya membaca, tetapi  juga menulis. Selain mengelola blog sebagai sarana komunikasi angkatan kita di http://wng69.blogspot.com, isi blognya yang lain telah diterbitkan sebagai buku.

Teman kita itu Bambang Haryanto. Sama-sama sekelas dengan saya di 1b dan 3b. Bukunya berjudul  Komedikus Erektus : Dagelan Republik Kacau Balau (Imania, 2010) dan Komedikus Erektus : Dagelan Republik Semangkin Kacau Balau (Imania, 2012).

Bukunya itu kini sudah dikoleksi  perpustakaan terbesar di dunia, Library ofCongress di Amerika Serikat, National Library 0f Australia dan Perpustakaan Vernon R. Alden Library di Universitas Ohio, Amerika Serikat.

Saya dengan senang hati, istilahnya bisa njajake kedua buku itu untuk semua teman-teman satu angkatan 1969 SMP Negeri 1 Wonogiri yang hadir di acara Temu Kangen 2013 ini.

Semoga karyanya mengilhami kita semua, untuk juga tergerak menulis buku. Atau bareng-bareng kita menerbitkan antoloji, kumpulan tulisan, berisi hal-hal menarik, lucu atau pun konyol ketika kita bersekolah dulu.

Syukur-syukur ada juga tulisan yang mampu menginspirasi adik-adik kita dalam mereka meraih cita-cita yang luhur dan mulia. Juga sebagai catatan abadi betapa saat bersekolah dulu kita jalani dengan penuh suka dan duka, sekaligus  banyak pengalaman berharga yang dapat kita wariskan. 

Semoga bermanfaat.



Wonogiri, 10 Maret 201

Minggu, 10 Maret 2013

Temu Kangen 2013 Kita Di Media : Semangat Belajar Tidak Boleh Surut

Oleh : Bambang Purnomo
Wartawan Harian Suara Merdeka

Klas 1c2a3c



WONOGIRI - Usia boleh bertambah, tapi semangat untuk terus belajar dan memberi keteladanan, tidak boleh surut. Demikian benang merah spirit yang ingin dirangkai dalam acara temu kangen 2013 keluarga besar angkatan 1969 SMP Negeri 1 Wonogiri.

”Acara temu kangen akan digelar Minggu (10/3), di Pondok Dahar Tidar Raos Jl Kartini 61, Kedungringin, Wonogiri,” kata Bambang Haryanto dari Departemen Kreatif dan Komunikasi kepanitiaan reuni Angkatan 69. 

Bambang berharap pemberitaan ini dapat dianggap sebagai undangan. Salah satu inspirator acara berbungkus nostalgia ini, adalah Laksamana Madya (Purn) TNI-AL, Gunadi MDA. Putra asal Desa Selorejo, Kecamatan Girimarto, Kabupaten Wonogiri ini, memiliki perhatian tinggi terhadap pentingnya budaya membaca dan perlunya menjalani pendidikan seumur hidup.

Menurut mantan Inspektur Jenderal (Irjen) Kementerian Pertahanan dan Keamanan, Laksdya (Purn) Gunadi, saat ini masih terjadi pola pikir kepraktisan di masyarakat. Yakni, anak disekolahkan, lulus, dan bekerja. Setelah bekerja sudah tidak ada keinginan mengembangkan diri melalui budaya membaca.

Karena itu, dia membangun Taman Bacaan Masyarakat (TBM) ”Siswotrepsilo” di Desa Selorejo, sebagai kampung kelahirannya. Untuk memotivasi mantan rekan-rekan se­kolahnya agar terus belajar dengan membaca, Gunadi mem­borong buku karya salah seorang teman sekolahnya di SMP Negeri 1 Wonogiri angkatan tahun 1967-1969. 

Ketua panitia penyelenggara temu kangen, Niniek En­dang Wuryani menambahkan, reuni mini ini selain untuk kon­solidasi data alumni angkatan 69, juga dilakukan pendekatan manajemen ilmu pengetahuan. 

Untuk menghilangkan kesenjangan, Bambang Haryanto menjembatani melalui situs blog di internet dengan alamat: http://wng69.blogspot.com. 

(P27-37).

Berita ini dimuat di Harian Suara Merdeka, Rabu, 6 Maret 2013 : Hal. 18 - Edukasia. Ditulis oleh rekan kita Bambang Purnomo Untung Sabdodadi yang sebagai wartawan harian Suara Merdeka memiliki inisial P27. Tautan :
http://www.suaramerdeka.com/v1/index.php/read/cetak/2013/03/06/217441/16/Semangat-Belajar-Tidak-Boleh-Surut